Rabu, 24 Februari 2016

Rapat Anggota Koperasi RSMH



Rapat Anggota Tahunan KPRI RSMH 

Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Swadaya Medika RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang mengadakan acara Rapat Anggota Tahunan  (RAT) ke-30 Tahun Buku 2015, pada Kamis 25 Februari 2016 bertempatdi ruang Aula lt.II bersamaan dengan Rapat pemilihan ketua KPRI periode 2016-2020.
Hadir dalam kesempatan itu Direktur Utama RSMH diwakili oleh Direktur Medik dan Keperawatan 

Dr.dr.H.M.Alsen Arlan,Sp.BKBD,MARS yang juga selaku Pembina KPRI Swadaya Medika RSMH, Kepala Dinas Koperasi , Perindustrian & Perdagangan Kota Palembang diwakili oleh Ka.Bidang Pembinaan Koperasi Perindustrian & Perdagangan Kota Palembang DR.Rachmat,MSi, Ketua KPRI Swadaya Medika H.Subhan,SKM,MSi, Pejabat Struktural dan Fungsional serta para anggota KPRI Swadaya Medika RSMH.

DR.Rachmat,MSi selaku Ka.Bidang Pembinaan Koperasi Perindustrian & Perdagangan Kota Palembang dalam kata sambutannya mengatakan bahwa berdasarkan Peraturan Menteri Koperasi No.19 tahun 2015 bahwa Rapat anggota tahunan diadakan minimal 1 kali dalm setahun, dalam rapat dibahas mengenai bidang usaha yang saat ini dikelola oleh KPRI RSMH antara lain : bidang yang sangat diminati saat ini yaitu usaha simpan pinjam ,fotokopi dan penjualan ATK, minimarket, rumah singgah, sampai ke bidang perparkiran. Selain itu rapat anggota tahunan ini juga sebagai wujud pertanggungjawaban dari pengurus KPRI RSMH kepada seluruh  anggota KPRI RSMH.


Dr.Alsen Arlan mewakili jajaran direksi RSMH Palembang dalam kata sambutanya  mengatakan bahwa menurut  laporan aset KPRI RSMH saat ini mencapai 3,6 Miliar dan ini merupakan potensi yang besar untuk mengembangkan bidang usaha  koperasi sehingga aset dapat bertambah dan bertambah pula kesejahteraan bagi anggota. Jumlah anggota KPRI RSMH saat ini mencapai 953 orang dari 1.500 orang PNS yang ada di RSMH tidak menutup kemungkinan bila yang menjadi anggota KPRI adalah juga pegawai BLU di RSMH. Anggota koperasi ini bersifat sukarela dan tidak ada paksaan, banyak manfaat yang bisa didapat antara lain melatih anggota koperasi untuk menggunakan pendapatan secara efektif, melatih bersikap mandiri, menumbuhkan  sikap   jujur dan terbuka, dan bisa memperoleh pinjaman dengan mudah. 



Selain rapat angggota tahunan juga diadakan pemilihan ketua KPRI yang baru periode 2016-2019, terpilih kembali H. Subhan, SKM, M.Si

Semoga  KPRI Swadaya Medika RSMH dapat lebih maju lagi dan mendapatkan anggota lebih banyak lagi.

Laporan .. Suhaimi/Yeri  (Humas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar